Kamis, 31 Desember 2015

Ini Dia Deretan Hal yang Harus Kamu Lakukan Sebelum Memulai Olahraga Lari




Memiliki tubuh sehat tentunya menjadi idaman semua orang. Mulai dari yang masih muda sampai yang sudah lanjut usia. Toppers, apakah kamu sudah memiliki tubuh yang sehat? Kalau belum, nggak ada salahnya lho untuk memulai untuk berolahraga sekarang. Kamu nggak perlu sampai meronggoh kocek yang cukup dalam untuk menjadi member salah satu gym, ternyata ada lho deretan olahraga yang murah meriah. Saking murahnya, sampai nggak mungkin deh kamu bisa mengeluarkan ribuan alasan untuk tidak memulai berolahraga. Beberapa olahraga yang nggak memerlukan biaya banyak adalah jogging, lari, dan berenang. “Toped, aku ada trauma nih sama air. Nggak deh kalau berenang.” Oke,buat kamu yang takut sama air dan emang punya trauma sama air, bisa mengganti olahraga renang dengan olahraga lari atau jogging. Pada dasarnya, lari dan joggingmemiliki berbagai kesamaan. Sama-sama olahraga yang murah meriah plus sama-sama merupakan olahraga yang mengharuskan kamu menggerakan seluruh bagian tubuh mu. Bedanya, lari mengharuskan kamu “memacu” speed laju kamu lebih cepat daripadajoggingJogging mirip-mirip dengan jalan santai. Buat kamu yang baru pertama kali mau mencoba untuk rutin melakukan olahraga lari dan buat kamu yang sudah memulai untuk olahraga lari, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan sebelum memulai olahraga lari lho. Penasaran? Langsung aja dibaca yang satu ini. Selamat membaca!
Pilih Pakaian yang Enak Dipakai


Hal terpenting yang harus kamu lakukan sebelum memulai untuk lari adalah memilihoutfit atau pakaian yang nyaman dan sesuai untuk kamu gunakan saat berlari. Sebenarnya nggak cuma untuk olahraga lari aja lho kamu harus memilih pakaian yang bisa membuat kamu nyaman. Untuk melakukan olahraga apapun, kamu harus memperhatikan pakaian yang nyaman untuk digunakan. Walaupun terlihat sebagai hal yang sepele, pakaian ternyata memiliki peran penting lho untuk menentukan lama-sebentarnya kamu melakukan olahraga. Jika kamu menggunakan pakaian yang hanya bagus untuk dipandang tetapi membuat kamu tidak nyaman, bisa-bisa kamu hanya olahraga 10-15 menit aja, Toppers. Nggak mau kan kalau sampai mood olahraga mu berantakan “hanya” karena kamu salah memilih pakaian untuk digunakan? Usahakan pakaian yang kamu gunakan untuk olahraga lari merupakan pakaian yang tidak akan membatasi kamu bergerak. Jangan menggunakan pakaian yang terlalu ketat karena nggak menutup kemungkinan kamu akan sesak saat berolahraga.
Jangan Sampai Salah Pilih Sepatu



Toppers, nggak cuma harus pandai saat memilih pakaian yang akan kamu gunakan saat lari, ternyata sepatu yang kamu gunakan juga bisa berpengaruh lho untuk “kelancaran” olahraga lari kamu. Usahakan untuk memilih sepatu yang nyaman dipakai untuk berlari. Jangan sampai kamu malah pakai sandal jepit atau high heels ya saat lari. Bisa-bisa bukannya sehat malah kamu sakit lagi, Toppers. Kalau bisa nih, kamu pilih sepatu yang khusus untuk lari. Sekarang udah banyak banget kok yang jual sepatu khusus untuk lari. Model-modelnya juga keren-keren lagi. Jadi, nggak mungkin deh kamu mati gaya saat olahraga. Jangan lupa ya untuk menggunakan sepatu yang nyaman di kaki serta bisa membuat kamu semakin bebas berlari!
Hindari Cedera Saat Lari Dengan Pemanasan


Pakaian yang cocok buat lari udah ada, sepatu juga udah ada. Saatnya mulai untuk berlari. Eits, jangan langsung forsir diri kamu ya, Toppers. Dan perlu banget nih untuk diingat, sebelum kamu lari, pastikan kamu sudah melakukan pemanasan selama 10-15 menit. Pemanasan dilakukan agar otot-otot kamu nggak kaget saat melakukan olahraga. Hal ini juga dilakukan untuk mencegah cedera saat lari. Nggak keren banget kan kalau sampai di tengah jalan, kaki kamu kram? Toppers, ternyata pemanasan nggak cuma harus dilakukan sebelum lari doang lho. Sebelum kamu melakukan aktivitas olahraga, apapun itu, kamu harus melakukan pemanasan terlebih dahulu.

Pemula? Perhatikan Teknik Berlari yang Benar


Berlari memang terlihat sangat mudah untuk dilakukan. Namun, jangan sampai kamu salah menggunakan teknik berlari ya, Toppers. Bukannya makin sehat, nanti malah kamu sakit karena salah menggunakan teknik berlari. Buat kamu para pemula yang menginginkan untuk memiliki tubuh sehat atau mungkin buat kamu yang mau coba untuk memulai lari untuk mendapatkan berat badan yang ideal, nggak ada salahnya nih untuk menggunakan teknik “lari-jalan-lari”. Sebagai contoh, pada awalnya kamu melakukan pemanasan selama 10 menit, kemudian dilanjutkan dengan lari selama 5 menit, kemudian jalan selama 3 menit, kemudian lari selama 5 menit, kemudian jalan selama 3 menit, dan seterusnya. Teknik yang satu ini dipercaya akan mempercepat proses pembakaran lemak di dalam tubuh. Selain itu, kamu juga harus benar-benar memperhatikan teknik bernapas ya, Toppers. Jangan sampai saat kamu berlari, kamu malah kehabisan napas. Atur semaksimal mungkin ritme bernapas kamu. Buat pemula, jangan terlalu memaksakan diri untuk berlari dalam waktu lama ya. Biarkan tubuh kamu menyesuaikan kegiatan baru mu secara perlahan. Lebih baik lama dan aman daripada cepat tapi bahaya.
Penting! Selalu Perhatikan Kondisi Fisik


Perlu kamu ketahui nih, Toppers. Melakukan sesuatu secara berlebihan ternyata nggak bagus lho. Hal ini juga berlaku untuk olahraga lari. Lari memang bisa bikin kamu semakin sehat dan dapat membantu menurunkan berat badan kamu. Namun, jika kamu terlalu memaksakan diri, bisa-bisa kamu malah jatuh sakit karena tubuh kamu tidak bisa menerima kegiatan ekstrim yang kamu lakukan itu. Berolahraga dengan kondisi fisik yang kurang baik juga sangat tidak dianjurkan lho, Toppers. Ada baiknya jika kondisi fisik kamu sedang tidak baik, kamu tidak melakukan berbagai macam aktivitas yang menguras banyak tenaga kamu, termasuk lari. Jangan sampai kamu mengabaikan hal yang satu ini ya, Toppers.
Itu dia beberapa hal yang harus kamu perhatikan sebelum memulai olahraga lari. Jangan sampai kamu cedera saat lari karena tidak memperhatikan keamanan saat berlari ya, Toppers. 





(Sumber : 1.bp.blogspot.com)

Senin, 28 Desember 2015

Alis Mata: Ini Dia 4 Cara Membentuk Alis Mata yang Cantik dan Sempurna...



Toppers, memiliki bentuk alis yang sempurna tentu membuat wajah terlihat lebih cantik, karena alis yang sempurna bisa menyeimbangkan fitur wajah, sekaligus membingkai mata menjadi lebih indah. Wah, bayangkan kalau wajahmu gak memiliki alis? Pasti aneh banget kan. Hehehe.
Membentuk alis sudah menjadi sebuah ativitas biasa yang dilakukan wanita dalam merias wajah, jadi udah gak asing lagi, kalau banyak banget wanita yang belajar membentuk alis, supaya mata dan wajah terlihat lebih cantik. Nah penasaran kan, bagaimana cara membentuk alis yang bagus? Ini dia 4 cara membentuk alis mata yang cantik dan sempurna, yuk simak berikut ini:

1. Tentukan titik mula

Toppers, kamu bisa menggunakan pinset sebagai alat bantu yang menandai tempat dimana titik mula itu berada, setelah itu tandai ujung alis mata yang telah kamu tentukan dengan menggunakan pensil alis mata. Titik mula adalah tahapan awal yang harus kamu lalui dengan baik, untuk mendapatkan bentuk alis mata yang cantik dan sempurna, kamu harus menentukan titik awal dengan tepat.

2. Tentukan titik akhir

Nah. setelah kamu menyelesaikan langkah pertama dalam cara membentuk alis sendiri maka lanjutkan dengan mengikuti langkah ke -2. Setelah ujung alis mata selesai ditandai dengan menggunakan pensil alis mata, tugas kamu selanjutnya adalah menentukan titik akhir, sentuhkan pinset pada alis mata, tariklah bagian atas pinset menuju titik akhir alis atau pangkalnya. Tapi, pastikan ya, kalau bagian bawah dari pinset tersebut menyentuh bagian bawah dari hidung kamu, nah setelah itu tandai sisi tersebut dengan menggunakan pensil alis mata. Titik akhir yang telah kamu tentukan dan tandai dengan pensil alis mata, akan membawa perubahan yang cukup besar pada bentuk alis mata mu lho, jadi pastikan jika disaat menarik dan menandai titik, kamu melakukannya dengan tepat dan gak mencong-mencong. Hehehe.


3. Tentukan ketebalan alis

Toppers, langkah ke-3 adalah dengan menentukan tingkat ketebalan alis mata. Nah, kamu tau gak sih? Faktanya, dari 100% wanita di dunia, hampir ½ menyukai bentuk alis mata yang tipis dan melengkung cantik, namun gak sedikit juga wanita yang lebih memilih untuk merapikan bentuk alis matanya saja, tanpa memengaruhi ketebalan alis tersebut, artinya alis mata tetap tebal dan hitam dan gak dicukur menjadi tipis.
 Nah, buat kamu yang mau menentukan ketebalan alis mata, mulailah dari bagian bawah alis mata, selanjutnya gambar sebuah garis, tepatnya di sepanjang tepi bagian bawah alis mata dengan menggunakan pensil alis mata yang udah kamu siapkan. Pastikan kamu mengikuti bentuk alami alis mata mu ya, dan sisakan ketebalan sekitar 1 cm. Hehehe.

4. Bentuk lengkungan
Agar bentuk yang didapatkan sesuai dengan ekspetasi kamu, berdirilah tepat di depan cermin untuk memantulkan bayangan wajah mu. Nah, kemudian, tandai puncak dari lengkungan yang telah kamu buat dengan menggunakan pensil alis mata, lanjutkan dengan membersihkan sisa rambut alis mata yang berada di bagian bawah , lalu bentuklah bagian bawah alis mata tersebut sedikit lebih tipis dari bagian atasnya dan buatlah ujungnya tampak meruncing di bagian akhirnya/ujungnya. Kalau uda selesai semua, well, perfect!


Itulah 4 cara membentuk alis mata yang cantik dan sempurna. Wah, bagaimana, Toppers? Gak susah-susah banget kan? Hehehe. Buat kamu yang belum biasa, latihan terus ya! Karena untuk membentuk alis mata supaya terlihat rapi, tebal dan alami memang perlu waktu. Hehehe.









(Sumber : wetalkabout.altervista.org)

Sabtu, 26 Desember 2015

Tampil Stylish dengan Jumpsuit? Ini Dia 5 Tips nya !

Toppers, faktanya nih, model baju “Jumpsuit” memang marak dipakai di berbagai kalangan selebritis, baik dari dalam maupun luar negeri. Ya, mereka memakainya bukan hanya untuk acara santai saja lho, tetapi juga untuk acara formal. Nah, sangkin populernya model “jumpsuit” ini, banyak banget dipakai oleh para wanita dari berbagai usia.  Wah keren kan.

Untuk memakai model baju “jumpsuit” ini, gak sembarangan lho, Toppers. Karena, kalau asal pakai saja, yang ada, kamu akan terlihat jelek. Wah, gak mau kan? Jadi, pastikan kamu pintar memadukannya ya, biar hasilnya sempurna. Nah, penasaran kan? Tampil Stylish dengan Jumpsuit ? Ini Dia 5 Tips nya, yuk simak tips jitu nya,  berikut ini:

1. Perhatikan Pinggang
Toppers, tips pertama dalam memakai jumpsuit adalah, perhatikan bagian pinggang mu! Ya, karena faktanya, bagian pinggang memang sangat perlu diperhatikan. demi mendapatkan jumpsuit yang mempercantik lekuk badan mu, supaya badanmu tetap terlihat ideal. Nah, jadi pilihlah jumpsuit yang pas di badan ya. Jangan kegedean atau kesempitan. Hehehe. Nah, kalau kamu merasa bagian pinggang mu kegedean, kamu bisa memakai belt lho. Namun, perhatikan jenis belt nya juga ya, Toppers. Hehehe.




2. Mix and Match Warna

Nah, tips ke – 2 adalah memperhatikan mix and match warna pada jumpsuit mu. Ya, hal ini penting lho, Toppers. Karena warna yang tepat bisa bisa menunjang penampilan kamu. Nah, kalau mau gak ribet, memakai jumpsuit yang 1 warna saja juga boleh kok, namun biar lebih telihat stylish, kombinasikan jumpsuit mu dengan jaket, blazer ataupun cardigan dengan warna yang berbeda. Wah, keren kan.




3. Glamour dengan Jumpsuit

Toppers, tampil glamour dengan memakai jumpsuit? Ya, why not ? Hehehe. Faktanya, jumpsuit bisa juga dikenakan untuk acara yang bersifat formal lho. Nah, supaya terlihat glamour, tambahkann blazer mewah dan aksesoris yang terbuat dari silver atau gold. Sedangkan untuk jumpsuit sendiri, pilih yang terbuat dari bahan yang memiliki kesan mewah atau berkelas seperti velvet, satin atau silk. Dijamin deh, jumpsuit kamu akan terkesan glamour dan mengkilap. Oh ya, padukan dengan clutch dan high heels ya.





4. Girly dengan Jumpsuit

Nah, memakai jumpsuit gak selalu terlihat tomboy kok, Toppers. Buat kamu yang suka dengan tampilan feminim, pilihlah jumpsit dengan motif girly, seperti motif hati, bunga, garis-garis, ataupun motif binatang yang lucu. Nah, tetapi pastikan ya, motif yang dipilih harus sesuai dengan karakter kamu. Hehehe.






5. Stylish dengan Denim Jumpsuit

Toppers, faktanya, jumpsuit identik dengan bahan ‘denim’. Ya, bahan denim memang gak ada matinya. Karena, sampai sekarang, bahan denim masih banyak digandrungi oleh para fashionista. Hehehe. Wah, tunggu apalagi? Kalau kamu ingin tampil stylish dengan jumpsuit, pilihlah denim jumpsuit. Dijamin deh, kamu akan terlihat modis dan keren.




Itulah 5 tips tampil stylish dengan jumpsuit. Gimana, Toppers? Tertarik untuk mencobanya kan? Hehehe. Yuk tampil santai dan keren saat hangout dengan Denim Jumpsuit. Gak hanya terlihat modis, Denim Jumpsuit ini juga nyaman dan mudah dipadu padakan dengan fashion item lainnya. Cocok banget dipakai saat ingin pergi ke mall, cafe, atau tempat-tempat santai lainnya.













 (Sumber : flooks.net/wp-content)

Rabu, 09 Desember 2015

Mengungkap Mitos Menstruasi yang Sering Dipertanyakan


Menstruasi adalah siklus yang selalu dialami oleh para wanita setiap bulannya. Arti dari menstruasi merupakan perubahan fisiologis dalam tubuh wanita yang terjadi secara berkala dan dipengaruhi oleh hormon reproduksi baik FSH-Estrogen atau LH-Progesteron. Siklus menstruasi itu sendiri berbeda loh dari wanita yang satu dengan lainnya. Ketika wanita akan mengalami menstruasi setiap bulannya, tanda-tanda seperti nyeri pada perut dan payudara, mood yang naik turun payudara, serta jerawat yang bermunculan akan dialami para wanita. Toppers tahu sendiri kan, Indonesia emang punya banyak banget mitos-mitos yang belum jelas. Wah mitos pada masa menstruasi juga termasuk nih ke dalamnya. Penasaran mitos apa saja sih saat wanita menstruasi? Mari kita temukan jawaban dari mitos saat menstruasi yang dialami wanita.

Minum Minuman Soda

Minum soda bisa memperlancar menstruasi dan meredakan nyeri? Eiitss! Itu ternyata mitos loh, Toppers. Banyak yang menyebutkan dan merasakan jika sedang menstruasi dan meminum soda, siklus menstruasi jadi lebih lancar, padahal dari data dan penelitian yang menunjukkan itu tidak ada hubungannya sama sekali. Minum minuman soda sangat tidak dianjurkan untuk semua orang, karena jika mengkonsumsi minuman soda secara berlebihan, seseorang bisa terkena penyakit diabetes karena kadar gula yang banyak di dalam minuman tersebut. Jadi intinya, minum minuman soda bisa memperlancar menstruasi adalah salah.

Berolahraga Saat Menstruasi

Ladies, kamu pernah gak melakukan kegiatan olahraga saat menstruasi? Kamu pasti pernah mendengar mitos tentang berolahraga saat menstruasi akan memperbanyak menstruasi dan akan mengalami pendarahan yang berlebihan. Sebenarnya hal ini tergantung dari jenis olahraga apa yang kamu lakukan loh. Olahraga berat yang akan mengeluarkan banyak keringat dan tenaga seperti badminton atau tenis memang bisa membuat darah yang keluar jauh lebih banyak dan berkemungkinan mengalami pendarahan.

Selain itu tidak disarankan juga melakukan olahraga renang saat menstruasi karena bisa menyebabkan daerah kewanitaan kamu beresiko dan lebih mudah terinfeksi karena air yang kotor dari kolam renang. Kamu boleh memilih olahraga yang aman tapi tetap baik jika dilakukan saat menstruasi, seperti lari jarak pendek, aerobik, yoga dan pilates.

Minuman Dingin / Es

Banyak yang menyebutkan kalau minum minuman dingin / es saat menstruasi bisa menyebabkan penyakit kista. Wah kayaknya, wanita harus tahu dulu kalau hal tersebut adalah mitos loh. Faktanya sistem pencernaan dan sistem reproduksi adalah berada di tempat dan melalui saluran yang berbeda. Jadi gak ada dasar nya kalau minum es itu bisa membuat atau terkena penyakit kista. Sebenarnya minum air es itu tidak baik karena bisa mengurangi daya tahan tubuh dan menyebabkan masuk angin. Tapi bukan berarti minum es menyebabkan kita terkena penyakit kista, itu berarti mitos ya, Toppers.

Keramas Ketika Menstruasi

Mitos yang satu ini adalah mitos yang paling banyak diperbincangkan oleh kaum wanita. Boleh gak ya keramas saat menstruasi? Pertanyaan itu pasti sering terlintas di pikiran para wanita. Nah pas banget sekarang Toped mau kasih tau kalau keramas ketika menstruasi itu gak ada pengaruh buruk untuk kesehatan organ reproduksi kok, Toppers. Bahkan dokter spesialis kandungan pun menyebutkan bahwa tidak ada larangan keramas ketika sedang menstruasi, hal itu lebih berhubungan dengan kebersihan dan kesehatan tubuh. Jadi, keramas ketika menstruasi itu boleh-boleh aja kok.

Minum Obat Pereda Nyeri Mempengaruhi Kesuburan

Kaum hawa sering merasakan nyeri saat menstruasi datang, hal itu memang wajar. Tak sedikit juga wanita yang memilih untuk mengkonsumsi obat-obat penghilang rasa nyeri untuk menghilangkan rasa nyeri yang mereka rasakan. Hmm namun muncullah beberapa pembicaraan yang mengatakan bahwa minum obat pereda nyeri mempengaruhi kesuburan wanita. Kira-kira itu mitos atau fakta ya? Jawabannya adalah mitos ya, Toppers. Asalkan kamu tetap mengkonsumsi obat tersebut sesuai anjuran dokter dan tidak berlebihan. Toh kita semua tahu, jika semua yang dilakukan atau dikonsumsi secara berlebihan akan tidak baik untuk kesehatan.


Siapa nih di antara kamu, kaum hawa, yang langsung mempercayai mitos-mitos yang sudah dibahas barusan di atas? Pasti sebagian besar dari kamu sering mempertanyakan hal tersebut deh. Sekarang kamu udah gak perlu takut dan bingung dengan jawaban apakah hal tersebut fakta atau mitos. Nyata nya dari kelima poin yang sudah dibahas, semua nya termasuk ke dalam mitos.







( Sumber : http://fitnesskites.com )

Senin, 07 Desember 2015

Ketahui Kepribadian Seseorang Berdasarkan Warna Kutek Favoritnya yuk!




Sebagian besar wanita pasti pengen deh punya tampilan yang maksimal dan makin cantik. Gak terkecuali juga nih buat kuku jari tangan dan kaki. Sebagian besar wanita senang untuk mengecat kuku dengan berbagai pilihan warna dan juga nail art agar kuku dan tampilan secara keseluruhan bisa terlihat makin cantik. Ada seorang yang menyukai warna terang atau neon untuk kuku nya, tapi ada pula wanita yang hanya ingin kuku nya terlihat shiny dengan menggunakan kutek bening. Setiap wanita pasti punya deh warna-warna favorit untuk kuku mereka. Wah ternyata ada fakta yang menyebutkan kalau kepribadian seseorang bisa kamu lihat dan kamu tebak dari warna kutek favoritnya loh. Keren juga nih. Jadi bisa tahu kepribadian seseorang secara otomatis asalkan kamu baca dulu artikel ini sampai selesai. Yuk mari lanjutin baca ya.

Pink



Sering memakai kutek warna pink? Wah berarti kamu termasuk orang yang feminin nih. Gak cuma terlihat feminin dan girly aja nih, ternyata orang yang suka banget pakai kutek warna pink juga termasuk orang yang romantis loh. Ada pula beberapa cewek yang mungkin gak terlihat terlalu feminin secara fisik, namun perasaan dan sifat dari cewek yang suka banget memakai kutek warna pink punya hati yang lembut dan mampu memikat hati kaum adam.

Merah



Warna kutek seperti merah memang sering mendapat perhatian lebih oleh para wanita dan gak jarang juga banyak para model di runway memakai kutek warna merah di kuku nya. Maka nya buat cewek-cewek yang suka memakai kutek warna merah bisa disebut punya kepribadian yang sangat percaya diri dan ingin terlihat anggun.

Hitam



Kutek warna gelap seperti warna hitam juga banyak banget loh disukai para wanita. Gak sedikit wanita yang suka dengan warna-warna gelap untuk warna di kuku nya. Seorang wanita yang suka memakai kutek warna hitam bisa dibilang punya kepribadian yang powerful, tangguh serta tegar. Ada juga yang menyebutkan kalau kutek warna gelap itu mengartikan seorang wanita yang tertutup dan gak suka dengan keramaian.

Neon


Siapa yang gak tahu warna neon? Warna yang sering disebut orang-orang dengan warna genjreng ini emang bisa menyala di tempat gelap. Kepribadian seseorang yang senang memakai kutek warna neon ini adalah orang yang lincah dan energik.

Graphic Nail Art


Nail art punya trend dan tempat sendiri di hati cewek-cewek. Dengan beragam motif yang unik dan beda, membuat graphic nail art sering di lirik dan disukai cewek. Kalau kamu suka banget membuat graphic nail art di kuku kamu, artinya kamu adalah orang yang senang mengekspresikan diri kamu. Gak ketinggalan juga nih, sifat kreatif yang ada dalam diri kamu juga bisa terlihat dari graphic nail art yang sering kamu pakai.

Floral



Buat yang suka banget pakai kutek motif floral atau bunga berarti kamu punya karakter yang sopan dan manis. Selain itu juga, banyak orang yang mempercayai kamu loh karena sifat kamu yang sangat bertanggung jawab dan selalu menghargai orang lain.

Glitter



Mungkin untuk sebagian orang, memakai kutek glitter adalah hal yang jarang terjadi, setidaknya orang memakai kutek glitter mungkin hanya untuk datang ke acara formal seperti pesta. Namun lain halnya dengan orang-orang yang punya kepribadian dan pemikiran out of the box. Seorang yang suka memakai kutek glitter berarti punya sifat yang menyenangkan dan gak peduli dengan kritikan dan omongan orang lain.



Kini mengetahui kepribadian seseorang gak harus kenal dalam jangka waktu yang lama loh. Justru sekarang akan jauh lebih mudah hanya dengan melihat warna kutek yang sering dipakai atau warna kutek favorit yang disukainya. Dengan otomatis, kamu langsung bisa menebak kepribadian seseorang.





( Sumber : thelondonperfumecompany.com )